4 Cara Cek Kuota Internet XL Terbaru

Berikut imi adalah 4 cara bagaimana cara mengecek kuota data internet xl terbaru yang dapat anda gunakan untuk mengetahui sisa kuota internet anda.
Bambar Cara Cek Kuota Internet XL Terbaru

XL Axiata menawarkan berbagai macam paket internet yang dapat anda nikmati sesuai kebutuhan anda, diantaranya adalah xl super ngebut, xmartplan, hotrod 3G, paket internet begadang, internet unlimeted, dan yang paling terbaru adalah paket internet xl Hotrod 4G. Apapun paket internet xl yang anda pakai, tentunya anda harus mengetahui bagaimana cara mengetahui kuotanya, agar kita tahu seberapa kuota yang kita pakai setiap hari dan harus kita pantau terus, siapa tau terjadi kecurangan yang dilakukan pihak operator.

Inilah 4 cara yang dapat anda terapkan untuk mengetahui kuota internet XL anda :

1.Cara Cek Kuota XL Lewat SMS

Cara cek kuota xl melalui sms cukup mudah dan paling banyak diminati, anda tinggal ketik 'KUOTA' kemudian kirimkan ke 868, dan akhirnya anda akan mendapat balasan sms yang berisi info sisa kuota paket internet anda
Contoh : ketik 'KUOTA' kirim ke 868

2. Cara Cek Kuota XL Melalui Dial

Cara ini sama seperti ketika akan menelpon,  tekan/dial *123# dan akhiri dengan menekan tombol call/yes/ok/panggil/kirim atau sejenisnya, kemudian pilih menu sesuai kebutuhan anda
Contoh : *123# - Call/OK/Yes/Kirim

3. Cara Cek Kuota XL di Web

Jika anda bekerja dengan komputer online yang terintegrasi internet, anda dapat memanfaatkan layanan ini, caranya cukup buka situs www.123.xl.co.id kemudian login dengan menggunakan nomor xl dan password anda, dan akhirnya anda akan mendapatkan informasi mengenai jenis paket internet dan sisa kuotanya, masa aktifnya dan juga pulsa anda
Cara ini disebut juga dengan Cara cek kuota XL di modem,di  pc atau cara cek kuota xl secara online.

www.123.xl.co.id

4. Cara Cek XL di Android

Anda mania atau penggila aplikasi android, cobalah aplikasi 'MyXl' yaitu aplikasi self-care untuk mmberikan kemudahan bagi pelanggan XL dimana pelanggan dapat melakukan aktivitas seputar penggunaan kartu XL.
Aplikasi ini dapat digunakan untuk melakukan isi ulang pulsa, beli paket, atau cek kuota internet, Cek Status 4G, langsung dari ponsel atau tablet.

Jika anda tertarik untuk mencoba aplikasi ini, silahkan download dan install langsung di google play store https://play.google.com/store/apps/details?id=com.apps.MyXL atau aplikasi ini juga dapat anda download langsung melalui situs resmi xl axiata www.my.xl.co.id

Itulah 4 cara untuk mengetahui sisa kuota data paket internet xl anda, Cara-Cara diatas dapat anda terapkan untuk cek kuota xl di ipad, iphone, tablet atau lainnya, silahkan pilih sekiranya mana yang cocok buat anda
4 Cara Cek Kuota Internet XL Terbaru 4 Cara Cek Kuota Internet XL Terbaru Reviewed by John Michael on 12:22 AM Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.